Sabang dan Takengon, Dua Destinasi Wisata Utama Provinsi Aceh

Dalam beberapa tahun terakhir ini, dua wilayah di provinsi Aceh yaitu  Sabang dan Takengon sangat banyak dikunjungi para wisatawan lokal terutama pada musim libur lebaran dan akhir tahun, serbuan wisatawan membuat penginapan dan hotel habis terpesan dan banyak wisatawan yang harus mencari alternatif lain untuk menginap, begitu juga dengan arus lalu lintas yang cukup padat bahkan penyebrangan dari Banda Aceh ke Sabang para wisatawan harus ekstra sabar mengantri supaya bisa lewat walaupun trip penyebrangan sudah ditambah dua sampai tiga kali lipat dari biasanya, namun jangan khawatir pemerintah melalui Dinas Perhubungan dan jasa pelayaran dalam hal ini ASDP dan pihak terkait akan selalu ada dalam meningkatkan pelayanan demi menjamin kenyamanan para penumpang atau wisatawan yang akan berkunjung ke Sabang.

Takengon merupakan ibu kota dari Kabupaten Aceh Tengah, lokasinya berada di tengah-tengah provinsi Aceh, Kabupaten Aceh Tengah sendiri merupakan dataran tinggi yang sejuk dengan panorama Danau Laut Tawar yang merupakan danau kelima terbesar di pulau Sumatera setelah danau Toba, Danau Ranau, Danau Singkarak dan Danau Maninjau. Perjalanan dari kota Banda Aceh dapat di tempuh dalam waktu 7-8 jam melalui perjalanan darat non tol.

 

Takengon

Sementara Sabang merupakan sebuah pulau di ujung paling barat Aceh dengan bentuk administrasi wilayah berupa Kota Madya Sabang. sebagai informasi, Aceh memiliki 5 Kota Madya yaitu, Kota Madya Banda Aceh, Sabang, Lhok Seumawe, Langsa dan Subulussalam. adapun pariwisata unggulan di Kota Sabang adalah pantai, panorama bawah laut dan tugu Kilometer Nol (KM 0) Indonesia. Perjalanan dari kota Banda Aceh membutuhkan waktu 45 menit sampai 2 jam melalui transportasi laut, perbedaan lama perjalanan tergantung jenis kapal penyebrangan yang dipilih.

 

Sabang

Sabang dan takengon memang memiliki daya tarik masing-masing. Takengon menawarkan panorama alam danau dan pegunungan, udara yang sejuk dan cita rasa kopinya, sementara Sabang menawarkan pesona pemandangan laut baik pantai maupun keindahan bawah laut.
Semakin tahun akomodasi di kedua wilayah juga semakin baik yang ditunjang dengan infrastruktur jalan yang mulus dan lancar, sehingga para wisatawan tidak usah khawatir, meski letaknya di ujung paling barat Sabang sangat mudah dijangkau karena sarana dan prasarananya sudah sangat memadai.

Ayo sampai jumpa di Sabang dan Takengon..



Comments

Popular posts from this blog

CARA MEMBUAT REVISION CLOUD DI AUTOCAD

Cara Menampilkan Dimensi Inch dan Meter Secara Bersamaan di Autocad

Membuka proteksi kartu memori yang terkunci